Senin, 01 September 2014

Belajar Menjadi IRT

Assalamualaikum...

Salam blogger,

Guyss...Sabtu (30/8) dan Minggu (31/8) kemarin Qado ke Balikpapan ada urusan cukup penting dengan rekan kerjanya. Sebab, kalau urusannya nggak penting semisal cuma mau jalan-jalan nggak jelas tanpa melibatkan aku yang sibuk ini pasti nggak akan dapat restu ataupun ijin dari Irma Safni. Hehe... Sebaliknya, Qado pun demikian halnya. Jadi, mau kemana pun, baik aku ataupun Qado kami pasti selalu memberitahu terlebih dahulu.

Selain Qado, yang bepergian ke luar kota juga adalah mamaku, kakakku, dan dua keponakanku Zahrah dan Kipli. Bedanya, Qado cuma 2 hari sedangkan mereka insya allah akan semingguan di kampung halaman (re: Sulbar). Karena itulah, selama semingguan ini aku akan menjadi ibu rumah tangga yang paling cantik secara wanita sendiri. Hehe...

Hmmm...di hari pertama dengan menu seadanya aku masak ayam goreng, ikan goreng, terus buat sambal bawang. Hari kedua, aku masak telur gammi. Payahnya, setelah masak gasnya habis. Haha...syukurlah masakan aku waktu itu sudah matang. Jadi, malamnya nggak sempat masak karena mesti nunggu gas dibeli dan ada yang masangin. Mau nggak mau, aba aku beliin aja dulu nasi goreng, sedangkan Rio dan aku asik menyantap mie rebus dan mie goreng. Sementara itu, tiba-tiba malam itu juga si my baby honey si Qado *tsaaah....akhirnya datang juga dari Balikpapan bawain JCO. Selanjutnya, malam ini aku mesti mikir lagi buat masak apa yah?

Btw, asik juga yah jadi ibu rumah tangga. Yaah...itung-itung anggap aja selama semingguan kedepan ini aku lagi belajar mempersiapkan diri sebelum terjun dalam kehidupan nyata buat ngurusin suamiku tercinta nanti Qado. Eeeeaaaa.....

Cukup sekian dulu yah guyss, karena aku mau lanjut mempersiapkan diri ngurusin sesuatu yang hari ini cukup ngebuatku dan Qado shock. Karena itulah, kami berdua akan bersama menjadi detective untuk menguak misteri "kilometer berjalan". Hihii...semoga akan sempat aku ceritakan dihadapan kalian guyss. Mohon doanya aja yaah....thx a lot.

Bubyee... ^_^


Tidak ada komentar: