Selasa, 17 Juni 2014

Raport Kenaikan Kelas

Benarlah kata kebanyakan orang bahwa keberhasilan seorang anak didik tidak hanya akan membuat para orang tua bangga, tetapi terlebih lagi akan membuat pula yang mengajari ikut bahagia. Saat ini, mungkin saya belum bisa merasakan bahagia pada posisi sebagai orang tua, maklum belum merit. Hehe... Namun, setidaknya kebahagiaan saya sekarang ini sedang diposisi sebagai pengajar. Sebut saja nama lainnya guru privat (les). Yaa... saya sedang bahagia karena anak-anak les saya banyak mengalami peningkatan nilai. Alhamdulilah mereka semua naik kelas pasca pembagian raport Sabtu (14/6) kemarin, dan sekira 90 % mereka masuk dalam peringkat 10 besar.



Kebahagiaan seperti ini selalu dapat saya rasakan setiap pasca mereka menerima hasil raport kenaikan kelas. Dan, tidak terasa secara resmi bimbingan kontekstual yang saya lakoni ini sudah berjalan hampir 2 tahun (mulai Juli 2012). Jujur saya sudah pengen sempat off karena banyaknya kesibukan lain. Pasalnya, pagi hingga sore saya juga bekerja, terus malamnya lanjut lagi ngajar (seminggu tiga kali). Namun, ternyata keinginan mundur itu terkalahkan oleh beberapa faktor. Pertama, kedekatan emosional mereka terhadap saya sehingga ada rasa nyaman dalam proses transfer knowledge. Kedua, adanya rasa tanggung jawab untuk ikut mencerdaskan anak bangsa "kalau bukan kita, siapa lagi". Ketiga, tabungan amal jariyah untuk di akhirat kelak.

Saya berpikir, mungkin saya belum bisa seperti Bapak Prof. B.J Habibie yang luar biasa besar telah menyumbangkan sumbangsihnya untuk bangsa ini. Namun, saya pikir sekecil apapun sumbangsihnya seperti mengajar privat ini, insya allah pasti akan memberi makna tersendiri. Saya yakin bentuk kecil ini akan menorehkan berjuta makna yang di kemudian hari akan kita dapatkan, tentu jika dilakukan dengan kesungguhan hati.

Bagi saya, mengajar privat seperti ini bukan sekedar melakukan transaksi jual beli pengetahuan dari guru ke murid. Jika belajar membuat kita jadi paham akan sesuatu, maka mengajar adalah jalan terbaik untuk menyempurnakan ilmu yang dimiliki. Sungguh jadi hal luar biasa jika guru mendapatkan kesempatan mengajar. Mengajar untuk mengenali diri dan mentransformasi kehidupan para murid. 

~ Semoga menginspirasi :)


Tidak ada komentar: