Senin, 12 Oktober 2015

Tanggal Sakral

12 Oktober adalah tanggal yang sakral bagiku dan qado. Tepatnya 12 Oktober 2013 lalu, disitulah awal kami berjumpa. Lalu, di 12 Oktober 2014 kami memutuskan untuk menjadi pasangan halal (re:menikah). Itu artinya hari ini 12 Oktober 2015 sudah 1 tahun usia pernikahan kami. Jadinya total kami berkenalan di dunia ini adalah 2 tahun (2013-2015).  

Alhamdulilah setahun bersama dalam ikatan halal sudah lumayan banyak lika liku kehidupan yang kami "cicipi". Susah, senang, bahagia, sedih telah kita lalui bersama. Kata orang bijak, kesetiaan, ketulusan, dan rasa sayang seseorang terhadap pasangannya akan sangat jelas terlihat saat salah satunya mengalami kesulitan, bahkan dalam keadaan terpuruk sekalipun.

Sampai saat ini, saya tahu Tuhan masih selalu memberikan cobaan ke saya dan qado. Terlebih lagi kepada qado. Namun, saat ujian cobaan datang alhamdulilah pertolongan-Nya selalu saja datang. Aaah...Tuhan memang selalu maha baik. 

Karena dari kalimat bijak di atas jualah saya belajar, ketika saya atau qado lagi down, apapun yang terjadi kami berdua harus saling menguatkan. Semoga sifat demikian, akan selalu terpatri dalam diri kami selamanya. Amin...

Dalam 1 tahun pernikahan ini, Tuhan belum memberikan kado yang sangat kami idam-idamkan. Jujur, sedih banget rasanya sampai suatu ketika saya pernah menangis. Sebab, orang-orang selalu saja menanyakan. Rasanya setiap orang yang saya temui di sudut manapun, hampir menanyakan hal yang sama. Belum lagi kawan-kawan yang lain sudah pada dapet rejeki itu, sementara saya sendiri pun juga sudah sangat mengidam-idamkan. Hiks...

Syukurnya suami sangat bijak, dia tidak mengeluh atau apalah, tapi justru selalu memberiku kekuatan dan kedamaian. Dan, kalau kata para sahabat, Tuhan akan memberikan kado di waktu yang tepat dan indah pada waktunya. Jadi, cukuplah berpikir positif, terus ikhtiar, dan berdoa. Insya allah...

Doain yah guys, semoga kado yang kami idam-idamkan itu dapat terwujud sehingga kalau masih diberi waktu hidup, insya allah tahun depan 2016 insya allah saya bisa cerita gimana sih perasaan saya saat sudah diberi kado itu oleh Tuhan. Jadi, untuk sementara kadonya masih si Qado dulu yaah seorang suami yang sangat menyayangiku. Hehe...


_Di kamarku, sedang bersama suami yang lagi asik ngegame COC

2 komentar:

Sher mengatakan...

irmaaa.... semoga kado di tahun 2016 bisa terwujud yaaahh.... jangan sedih, pasti bakal dikasihkan sama Allah kado yang indah

Irma Safni mengatakan...

Amiiin mkc sher doanyaa ��